Seusai membaca tasyahud dan sebelum salam disunnahkan untuk berlindung dari 4 hal: 1)adzab kubur, 2) adzab jahannam, 3) fitnah kehidupan&kematian, serta 4)fitnah Dajjal. Sebagaimana dalam hadits Abu Hurairah radhiyallahu anhu, Rasulullah sholallahu ‘alahi wasallam bersabda,
” إِذَا تَشَهَّدَ أَحَدُكُمْ فَلْيَسْتَعِذْ بِاللهِ مِنْ أَرْبَعٍ يَقُولُ: اللهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ جَهَنَّمَ، وَمِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ، وَمِنْ شَرِّ فِتْنَةِ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ “
Jika kalian (selesai) membaca tasyahud maka hendaknya berlindung dari empat hal (dengan) mengatakan, Ya Allah sesungguhnya saya berlindung dari adzab jahannam dan dari adzab kubur dan dari fitnah kehidupan dan kematian, serta dari fitnah al masih ad Dajjal. [HR Bukhari dan Muslim (588). Lafadz hadits dari Muslim]
Hikmah kita berlindung dari 4 hal ini apa?
Pokok kejelekan dan kesengsaran di akhirat ada pada dua hal: adzab kubur dan adzab neraka (jahannam). Sebagaimana juga sebaliknya pokok dari kebahagian dan kebaikan di akhirat adalah surga. Untuk itu Rasulullah mengajari kita untuk berdo’a di penghujung sholat (sebelum salam) agar terhindar dari adzab neraka, adzab kubur dan sebabnya yaitu fitnah. Ada dua macam fitnah yang dihadapi manusia: kubra (besar)dan sughra (kecil). Fitnah kubra yaitu fitnah kematian dan fitnah al masih ad Dajjal. Adapun fitnah sughra adalah fitnah kehidupan pada umumnya baik itu harta, wanita, anak, jabatan dan lainnya.
Allahu A’lam.
[Faedah dari Durus Umdatul Fiqh bersama Syaikh Muhammad Mukhtar As Syinqity. Riyadh 12/4/2013]
Assalamu’alaikum..
Mohon sertakan do’a dlm tulisan latin, krna tdk semua hp bisa menampilkan tulisan dlm bahasa Arab,terima kasih. Sallam.